Beberapa syarat menggunakan metode point-factor:
- Menganalisa semua pekerjaan yang ada di dalam organisasi.
- Seleksi faktor-faktor pekerjaan yang ada di seluruh jabatan, pisahkan menurut jenisnya, sehingga dapat dikembangkan ukuran kompensasinya.
- Pertimbangkan faktor-faktor nilai pekerjaan (kecakapan, resiko, tanggung jawab dll) dengan diberi nilai/skor.
- Kembangkan tingkat kualitas masing-masing faktor nilai pekerjaan tersebut, berikan point pada masing-masing tingkat kualitas yang terdiri dari skill (profesional, teknis dan sejenisnya), working conditions (tingkat resiko, bahaya pekerjaan dan lainnya) serta responsibility-nya. Hitung total point-nya.
- Tetapkan besarnya pembayaran yang realistik untuk pekerjaan benchmark berdasarkan perbandingan pasar dengan pekerjaan serupa.
- Bayar pekerjaan-pekerjaan benchmark berdasarkan nilai pasar dan bayar pekerjaan lainnya berdasarkan point keseluruhan masing-masing.
Posted in Management SDM Tagged: benchmark, evaluasi pekerjaan, point-factor
